Pages

Wednesday, September 26, 2018

Sebelum Meninggal akibat Tersengat Listrik, Kakak Syahrini Ucapkan Dua Kata Ini

RAKYATKU.COM - Penyanyi Syahrini mengisahkan detik-detik meninggalnya kakak kandungnya, Ridwan Zaelani. Sesaat sebelum mengembuskan napas terakhir, sang putra sulung tersebut mengucapkan dua kata pamungkas.

Ridwan Zaelani meninggal dunia pada Selasa (25/9/2018). Kabar duka ini disampaikan Syahrini dan juga Aisyahrani yang merupakan adik sekaligus manajer Syahrini, melalui postingan di akun Instagram. 

Ridwan meninggal dunia di proyek yang turun temurun dikelola dari ayahnya. "Kakak dan keluarga sudah lama turun temurun dengan dengan keluarga menggeluti bisnis kuari. Itu adalah gunung yang dikelola oleh almarhum ayah dan diteruskan almarhum abang," ungkap Syahrini di kawasan Bogor, Jawa Barat, Rabu (26/9/2018). 

Peristiwa itu menyedihkan itu terjadi jelang magrib. Ridwan sedang mengetes dump truck. Dia yang memegang mobil yang di bawahnya ada air. Tiba-tiba dia tersetrum listrik bertegangan tinggi. 

"Sopirnya juga masih koma di RS. Harusnya sopir yang pegang tetapi sudah jalan Allah," beber Syahrini. Sopir bernama Deden itu ikut terbakar. 

"Tidak disangka meninggal dengan cara seperti ini. Sebelum magrib, menurut saksi di lokasi kata-kata terakhir adalah astagfirullah, Allahu Akbar, meninggal dengan indah," tambah Syahrini.

Syahrini mengaku tidak merasakan firasat terkait kepergian kakak laki-laki satu-satunya itu. "Enggak ada (firasat). Cuma waktu di nyanyi di Malang saya demam tinggi," tutup Syahrini.

Let's block ads! (Why?)

http://news.rakyatku.com/read/120853/2018/09/27/sebelum-meninggal-akibat-tersengat-listrik-kakak-syahrini-ucapkan-dua-kata-ini

No comments:

Post a Comment