Bintang.com, Jakarta Film Wiro Sableng mendapat apresiasi yang cukup baik dari penonton film Indonesia. Film yang dibintangi Vino G. Bastian ini sudah ditonton lebih dari 1,5 juta orang di bioskop. Vino yang berperan sebagai Wiro Sableng, pun berujar bangga.
Kerja kerasnya berbanding lurus dengan apa yang diharapkannya. Bagi Vino, bukan hanya angka penonton yang membuatnya bahagia, namun misinya sebagai salah satu pemegang Intelektual Property untuk melestarikan karya ayahnya, termasuk berhasil. Misalnya dengan banyaknya sambutan positif dari anak-anak kecil yang menjadikan Wiro Sableng sebagai idola baru.
“Anak-anak kayak menemukan hero baru, ternyata Indonesia punya superhero yang nggak kalah dengan superhero yang mereka sering tonton dan baca komiknya. Apalagi ketika ada anak kecil datang memakai baju Wiro itu nggak terbayarkan sih,” kata Vino G Bastian di kantor LifeLike Pictures, kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/9/2018).
“Pernah ada anak kecil ingin foto sama saya. Kata ibunya dia penggemar berat film Marvel, dan ternyata setelah menonton film Wiro Sableng dia bilang maunya Wiro Sableng saja, itu luar biasa banget dan saya nggak pernah menemukan hal itu di film-film saya sebelumnya,” imbuhnya.
Film Wiro Sableng merupakan adapatasi dari buku berjudul sama karya Bastian Tito yang merupakan ayah dari Vino G. Bastian. Film ini juga diperkuat sejumlah bintang terkenal.
Diproduksi Lifelike Pictures dan 20th Century Fox, film Wiro Sableng yang dibintangi Vino G. Bastian dan disutradarai Angga Dwimas Sasongko ini sudah tayang di bioskop sejak 30 Agustus lalu.
No comments:
Post a Comment