TRIBUN-TIMUR.COM-- Jika sebagian wanita ingin memiliki perhiasan yang berlimpah, berbeda dengan sosok istri Ustaz Nur Maulana, Hj Nur Aliyah Ibnu Hajar.
Ia memilih membangun sebuah Masjid. Dana pembangunan masjid diperoleh dari menjual perhiasannya.
Selain Masjid, Hj Nur Aliyah Ibnu Hajar juga mendirikan sebuah sekolah Madrasah Ibtidayyah.
Perempuan tiga anak itu juga terkenal dermawan. Baru-baru ini, ia mengumrahkan 40 orang secara gratis.
Istri Ustaz Nur Maulana, Hj Nur Aliyah Ibnu Hajar.menghembuskan nafas terakhirnya akibat penyakit kanker usus yang dideritanya sejak tujuh tahun lalu, Minggu (20/1/2019).
Ia rela menjual perhiasan emasnya, demi membangun sebuah masjid di Jl Sabutung No.27, Kelurahan Tamalabba, Kecamatan Ujung Tanah, Makassar.
Masjid lima lantai berwarna orange itu kemudian diberi nama Masjid Nurul Amal.
Di masjid itu pulalah, ia disalati untuk terakhir kali sebelum diantar ke tempat peristirahatan terakhirnya di Pekuburan Arab, Bontoala, Makassar.
Hal tersebut sesuai keinginan dari almarhumah sebelum menghembuskan nafas terakhirnya akibat penyakit kanker usus yang diderita.
"Untuk Salat Jenazahnya, saya upayakan di Masjid Nurul Amal. Tempat keinginan beliau untuk disalati,"kata Ustaz Nur Maulana.
http://makassar.tribunnews.com/2019/01/21/selain-bangun-masjid-istri-ustad-maulana-gemar-beri-umrah-gratis-jenasahnya-diantar-ribuan-orang
No comments:
Post a Comment