Pages

Saturday, September 21, 2019

Ditendang dari Daftar Anggota DPR RI Gara-gara Mulan Jameela, Ervin Luthfi, yang Posisinya Digantikan Istri... - GridHot.ID

Mulan Jameela dan aErvin Luthfi

Kompas.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG dan Dok. kbr.id

Mulan Jameela dan aErvin Luthfi

Laporan Wartawan Gridhot.ID, Candra Mega

Gridhot.ID - Calon anggota legislatif Partai Gerindra, Mulan Jameela lolos menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.

Sebelumnya, Mulan Jameela dan 8 calon anggota legislatif menang atas gugatannya kepada Partai Gerindra di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. 

Dikutip dari Kompas, KPU RI mengeluarkan Surat Keputusan bernomor 1341/PL.01.9-Kpt/06/KPU/IX/2019 tertanggal 16 September 2019.

Baca Juga: Dilabrak Franda Cuma Gara-gara Nama dan Panggilan Anaknya Sama Persis, Ayah Zylvechia Kimberly: Serendah Apa Anak Kami Sehingga Dianggap Tak Layak Pakai Nama Zylvechia

SK itu tentang perubahan atas keputusan KPU nomor 1318/PL.01.9-Kpt/06/KPU/VIII/2019 tentang penetapan calon terpilih anggota DPR dalam Pemilu 2019.

Dalam surat tersebut, KPU menetapkan Mulan sebagai calon terpilih menggantikan calon terpilih atas nama Ervin Luthfi yang meraih suara ketiga terbanyak pada Pemilu 2019.

Mulan juga menggantikan calon atas nama Fahrul Rozi calon peraih suara terbanyak keempat karena yang bersangkutan diberhentikan sebagai anggota partai politik.

Baca Juga: Campakkan Syahrini, Hotman Paris Pilih Datang ke Acara Gibran Rakabuming Raka Ketimbang Live Bareng Istri Reino Barack

Surat keputusan KPU tersebut, dikeluarkan berdasarkan 3 surat dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra.

Surat itu bernomor 023A/BHA-DPPGERINDRA/IX/2019 tertanggal 11 September 2019 perihal penjelasan kedua soal langkah administrasi pelaksanaan putusan PN Jaksel nomor 520/Pdt/Sus.Parpol/2019 PN.Jkt.Sel.

Surat Keputusan DPP Gerindra Nomor 004A/SKBHA/DPPGERINDRA/IX/2019 tentang pemberhentian keanggotaan sebagai langkah administrasi pelaksanaan putusan PN Jakarta Selatan.

Rapat pleno terbuka penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPR dan DPD Pemilu 2019 di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8/2019).

Kompas.com/Fitria Chusna Farisa

Rapat pleno terbuka penetapan kursi dan calon terpilih anggota DPR dan DPD Pemilu 2019 di Gedung KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8/2019).

Baca Juga: Minta ke Prabowo Subianto untuk Ditetapkan Jadi Anggota Dewan Meski Tak Terpilih, Mulan Jameela Cs Menangi Gugatan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

Kemudian, Surat Keputusan DPP Gerindra Nomor 004B/SKBHA/DPPGERINDRA/IX/2019 yang memutuskan calon anggota DPR-RI Daerah Pemilihan Jabar XI atas nama Ervin Luthfi dan Fahrul Rozi dinyatakan tidak memenuhi persyaratan sebagai calon terpilih.

Ervin Luthfi, calon anggota DPR-RI terpilih yang digantikan Mulan membenarkan surat keputusan KPU tersebut.

Dikutip dari Warta Kota, raihan suara Ervin Luthfi dan Fahrul Rozi juga lebih baik daripada Mulan.

Baca Juga: Habis Lakukan Hal Ini ke Prabowo, Mulan Jameela Kini Ditetapkan Jadi Anggota DPR RI, Padahal Perolehan Suaranya Sama Sekali Tak Memadai

Masing-masing mendapat suara sebesar 20.660 dan 14.771, sedangkan Mulan berada di posisi 5 dengan 13.793 suara.

"Iya benar," kata Ervin saat dihubungi lewat aplikasi pesan, Sabtu (21/9/2019).

Ditanya lebih lanjut soal penggantian tersebut, dirinya belum mau berkomentar banyak.

Baca Juga: Dilabrak Franda Cuma Gara-gara Nama dan Panggilan Anaknya Sama Persis, Ayah Zylvechia Kimberly: Serendah Apa Anak Kami Sehingga Dianggap Tak Layak Pakai Nama Zylvechia

"Saya masih di Jakarta," katanya.

Baca Juga: Sebut Ahmad Dhani Tak Bakal Bisa Bangkrut Meski di Penjara, Mitha The Virgin Beberkan Sumber Kekayaan Mantan Bosnya yang Terus Mengalir

Lantas siapa sebenarnya sosok Ervin Luthfi, calon anggota DPR-RI terpilih yang digantikan Mulan?

Dari penelusuran Gridhot.ID di laman kbr.id, Ervin Luthfi ternyata seorang pengusaha muda yang lahir di Garut pada 23 Februari 1977.

Ervin Luthfi

kbr.id

Ervin Luthfi

Ervin Lutfhi kini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Karang Tumaris Mandiri dan Direktur PT Harapan Fajar Dua Belas.

Ervin Luthfi

Instagram/@rie.mustika

Ervin Luthfi

Ditelusuri lewat akun LinkedIn miliknya, Ervin Luthfi sudah menjadi direktur sejak tahun 2009 silam.

Ervin Luthfi

Linkedin Ervin Luthfi

Ervin Luthfi

Melansir dari YouTube Erfin, 28 Juli 2018, Ervin Luthfi juga memiliki banyak relasi di berbagai kalangan sehingga namanya sudah cukup familiar di telinga masyarakat Garut.

Ervin Luthfi

Instagram/@rie.mustika

Ervin Luthfi

Ervin Luthfi sendiri pernah menjadi Koordinator Wilayah Timur Asosiasi Pengembangan Perumahan dan Pemukiman Indonesia.

Baca Juga: Dituding Jadi Pelakor Rumah Tangga Bambang Trihatmodjo dan Halimah, Mayangsari Ternyata Pernah Kepergok Selingkuh dengan Pengusaha Kaya Sampai Dibelikan Mobil Mewah

Wakil Ketua Bidang Himpunan Pengusaha Indonesia, Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIMPI) Kabupaten Garut.

Pria berusia 42 tahun itu juga pernah menjadi Dewan Pengurus Daerah Pengembanagan Indonesia Provinsi Jawa Barat.

Serta aktif mengikuti kegiatan di Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia.

Ervin Luthfi ternyata juga pendiri KOPTI Garut (Koperasi Produsen Tahu Tempe Indonesia).

(*)

Video Pilihan

PROMOTED CONTENT

Let's block ads! (Why?)

https://hot.grid.id/read/181859524/ditendang-dari-daftar-anggota-dpr-ri-gara-gara-mulan-jameela-ervin-luthfi-yang-posisinya-digantikan-istri-ahmad-dhani-ternyata-bukan-sosok-sembarangan-jauh-dari-kata?page=all

No comments:

Post a Comment