Pages

Sunday, September 9, 2018

Sule Ingin Bersihkan Namanya dari Berbagai Tuduhan Perselingkuhan

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai isu berembus setelah komedian Sutisna (41) alias Sule digugat cerai oleh istrinya, Lina.

Mulai isu Sule selingkuh dengan seorang pramugari, lalu sudah menikah siri dengan seorang wanita asal Garut, dan memiliki anak dari wanita asal Palembang.

"Silakan cari, saya berani sumpah Al Quran. Saya tidak pernah melakukan itu dan saya tidak ada niat untuk menduakan atau menghancurkan istri saya," kata Sule seperti dikutip Kompas.com dari kanal Eminensi di YouTube, Minggu (9/9/2018).

Sule menegaskan dirinya tidak mau melakukan hal-hal seperti itu. Jika pun mau, ia bisa melakukannya sejak dulu. Tspi, Sule selalu ingat anak-anaknya. Menurutnya, anak-anak adalah titipan yang harus ia jaga.

Baca juga: Sule Merasa Berat Jalani Perceraian

"Selebihnya ya silakan sajalah, netizen untuk menerka-nerka. Saya kan tidak mencari siapa yang selingkuh, siapa yang salah, sudahlah. Ini saya mau membersihkan nama baik saya yang di mata masyarakat sudah jelek," kata Sule.

Sule juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah memfitnahnya. Sule mengaku tidak punya hak untuk menghukum pihak-pihak tersebut.

"Saya tidak ada hak untuk menghukum mereka, yang menghukum manusia adalah Tuhan. Saya hanya mendoakan kepada mereka agar diberikan jalan yang benar," kata Sule.

Lantas kenapa Sule baru melakukan klarifikasi soal tudingan miring saat ini?

"Saya menjaga nama baik istri dan keluarganya," kata Sule.

Baca juga: Sule Angkat Bicara Terkait Isu Perselingkuhannya dengan Pramugari


Let's block ads! (Why?)

https://entertainment.kompas.com/read/2018/09/09/143252810/sule-ingin-bersihkan-namanya-dari-berbagai-tuduhan-perselingkuhan

No comments:

Post a Comment